Tuesday 15 November 2016

Polresta Solok Ringkus Tiga Orang Pelaku Curat Toko HP

Polisi Ringkus Tiga Orang Pelaku Curat Toko HP

SOLOK, KRM– Kepolisian Polres Solok Kota menangkap tiga orang pelaku curat (pencurian dengan pemberatan) toko HP Samsung, di Jalan Dt Perpatih Nan Sabatang, Kecamatan Tanjung Harapan, Kota Solok, yang terjadi pada hari Jumat tanggal 4 November, sekitar pukul 03.00 WIB. Pelaku kini harus mendekam di sel Mapolres Solok Kota untuk mempertanggung jawabkan perbuatanya.

Ketiga pelaku adalah Zulkifli als. Panjul, (25), Yulio Hendriko, (18) dan Muhamad Fiki (17) yang masih dibawah umur, semua pelaku adalah warga Kota Solok. Pada mulanya usai mendapatkan laporan dari warga mengenai adanya pencurian di sebuah toko HP. Polisi langsung melakukan penyelidikan.

Berdasarkan hasil penyelidikan yang telah dilakukan Polisi memperoleh infor tentang keberadaan pelaku yang melarikan diri ke daerah Panam, Pekanbaru Provinsi Riau.

Mendapatkan informasi tersebut, pada 4 November, atas perintah Kapolres Solok Kota, melalui Kasat Reskrim, polisi melakukan pengejaran terhadap pelaku dengan 7 orang anggota Opsnal gabungan ke daerah Panam, Pekanbaru.

Benar saja, kurang dari 24 jam terjadinya pencurian, polisi berhasil menangkap tiga orang pelaku, pada hari Sabtu (5/11). Pelaku ditangkap di lantai III Mall Pekanbaru, ketika sedang makan di Foodcourt, ke 3 org pelaku diamankan oleh team Opsnal gabungan Polres Solok kota dan Polsekta Solok tanpa perlawanan. “Pelaku ditangkap ketika sedang makan di salah satu restoran di lantai III, Mall Pekanbaru,” kata Kapolres Solok Kota AKBP Susmelawaty Rosya, melalui Kasat Rekrim AKP Rahmad Natun, Selasa (15/11).

Polisi juga berhasil mendapatkan pelaku beserta Barang Bukti hasil Curian berupa 60 (enam puluh) Unit HP dalam keadaan baru merek Samsung, Asus Zenfone dan Vivo, selanjutnya ke 3 org pelaku dan Barang Bukti dibawa ke Polres Solok kota untuk dilakukan pengembangan.(Van)


No comments:
Write komentar

Label

Apakah Anda Puas Setelah Membaca Berita Di Kabar Ranah Minang